Merayakan 80 tahun pengabdian bagi bangsa, Kejaksaan Tinggi Jawa Barat memilih cara yang kekinian dan ramah lingkungan: jalan pagi dan menanam pohon! Acara yang digelar di kawasan sejuk Jayagiri Resort, Cikole (22/08) ini dipimpin langsung oleh Kajati Jabar, Katarina Endang Sarwestri.
Gaperta.online.Dok
Ratusan pegawai Kejati Jabar turun ke lokasi, didampingi jajaran seperti Wakajati Dr. Jefferdian, Kadishut Jabar, dan mitra strategis. Usai membakar semangat dengan jalan sehat menyusuri rindangnya alam Cikole, mereka langsung bergerak menanam 200 bibit pohon.
Gaperta.online-Dok
“HUT Kejaksaan bukan hanya tentang refleksi, tapi juga aksi nyata. Menanam pohon adalah langkah konkret kami untuk menjaga alam dan memberikan warisan oksigen bagi generasi mendatang,” tegas Kajati Katarina, mengajak semua pihak untuk terus menjaga kelestarian bumi.
Gaperta.online-Dok
Gaung HUT Kejaksaan ke-80 pun terasa lebih segar dan bermakna. Acara ini bukan sekadar seremonial, tapi bukti bahwa penegak hukum juga berada di garis depan dalam upaya menjaga keberlanjutan lingkungan.